Nurrahmah Widyawati Mom Food Travel Lifestyle Blogger

Review Deliveree, Sewa Mobil Pick Up untuk Pindahan Terdekat

6 komentar
Konten [Tampil]

review deliveree

Sudah dua kali pakai jasa ini. Jadi aku mau honest review Deliveree, Sewa Mobil Pick Up untuk Pindahan Terdekat. 

Deliveree adalah marketplace logistik dengan layanan lengkap didukung dengan Aplikasi web & ponsel canggih yang mungkinkan bisnis untuk pesan & atur transportasi darat barang, kargo & banyak lagi.

Lelah banget nggak sih pindah rumah tuh? Yes, dalam beberapa tahun terkahir aku beberapa kali pindah rumah. Ini berawal dari keluarga kecilku yang akhirnya melepaskan cicilan rumah (beserta rumahnya) dan memutuskan untuk hidup tanpa hutang dan cicilan.

Konsekuensinya karena merantau, kami harus mengontrak rumah. Jadi 'kontraktor' gitu deh. Al hasil kami mengalami dua kali pindah rumah kontrakan sampai saat ini.

Di satu sisi lega banget hidup semampunya dan minimalis. Meski nggak mudah juga karena banyak orang yang menyayangkan dengan dalih "Kalau nggak nyicil, kapan punya rumah sendiri?"

Allah itu Maha Kaya, siapa tahu ada warisan, siapa tahu dikasih rezeki nomplok untuk bisa cash, siapa tau dan siapa tahu lainnya. Hahaha bercanda ya. Yang penting menabung dan membantu sekitar. Dan yang pasti setiap orang punya prinsip hidup serta prioritasnya masing-masing.

Prolog yang cukup emosional ya, padahal di sini aku mau honest review Deliveree. Ada yang tahu atau pernah pakai jasanya juga nggak?


Cari Penyewaan Mobil Pick Up untuk Pindahan Area Tangerang Terdekat

Berawal dari kebingungan kami yang akan pindah rumah kontrakan dan belum menemukan penyewaan mobil pick up yang terdekat. Qodarullah, saat lagi main ke tetangga untuk pamitan, dan kebetulan mereka baru pindahan juga. Mereka menyarankan aku untuk sewa pick up lewat aplikasi yang namanya Deliveree.

Mereka pindahan dari Jakarta ke Tangerang dengan mobil pick up Deliveree. Kebetulan barang mereka sedikit karena dibantu dengan mobil pribadi juga.

Awalnya aku nggak expect mobil itu bisa ditemukan di Tangerang tempatku tinggal, karena agak pinggiran. Saat pertama kali pindahan (1.5 tahun yang lalu) aku dapat driver dari Jakarta Barat.

Untuk pindahan yang kedua kalinya (baru banget 2 minggu yang lalu), surprisingly dapat driver dari dekat rumah. Nampaknya mitra Deliveree ini semakin banyak sekarang. Semakin merasa terbantu.


Download Deliveree : Aplikasi Sewa Mobil Pick Up untuk Pindah Rumah

Nah, tanpa panas-panasan cari mobil pick up yang ready untuk pindahan. Ataupun tanpa capek-capek cari ke sana kemari nomor penyewaan mobil pick up. Aplikasi ini sungguh membantu.

Waktu pindahan pertama tahun lalu, aku sewa satu hari full (karena 2x bolak balik ambil barang). Untuk pindahan kedua kemarin aku juga sewa seharian karena 3x bolak balik ambil barang.

sewa mobil pick up

Download dulu yuk Aplikasinya, bisa juga sih dari websitenya di https://www.deliveree.com/

  1. Buka Playstore.
  2. Search Deliveree atau klik di sini.
  3. Donwload dan instal deh.

Setelahnya kamu bisa langsung pakai. Deliveree ini selain di Indonesia, ternyata ada juga di Thailand dan Philippines lho. Di sini kamu bisa pakai jasa angkut sebagian maupun sewa satu kendaraan.

Untuk satu kendaraan ada berbagai jenis kendaraan yang tersedia, yaitu:

  • Tronton
  • Fuso Berat
  • Fuso Ringan
  • Double Engkel
  • Engkel Box
  • Box Kecil
  • Pick Up Kecil
  • Van
  • Ekonomi

sewa kendaraan argo

Kemarin aku menggunakan Pick Up Kecil. Dengan memilih harga seharian (8 jam). Alasannya sih biar pindahan angkat angkutnya santai nggak terpatok jarak dan waktu. Karena jika memilih 'Seharian', maka dalam berkendara dan perhentian tanpa batas di radius 40 km dari alamat pengambilan.

Untuk yang pindahan rumah jarak dekat dan memerlukan beberapa kali bolak-balik sih aku rekomendasikan pilih yang 'seharian' kaya aku. Untuk yang pindahan jauh, kalau masih muat pakai pick up kecil ya monggo.

Kalau nggak muat ya bisa pilih kendaraan tipe lain sesuaikan sama bawaannya aja.


Harga Sewa Mobil Pick Up untuk Pindahan pakai Deliveree

Kemarin aku pilih sewa mobil pick up kecil 'seharian', aku membayar 400.000 untuk ini. Hal ini termasuk supir, bahan bakar, parkir (hingga 80 ribu), asuransi, bongkar muat.

Nah karena kasihan juga kalau supir sendirian bongkar muat, akhirnya aku sewa additional kenek yang membantu bongkar muat dengan menambah 80.000 untuk 1 orangnya. 

Jadi total aku sewa pick up dan jasanya itu 480.000 (selama 8 jam). Meski sebetulnya aku hanya pakai dari jam 10 pagi sampai Dzuhur aja hahaha. Tapi kasihan deh langsung aku suruh pulang paska bongkar muat kelar. Karena berat juga barang pindahannya, meski untungnya nggak banyak, cuma 3x bolak balik. Cuma?

Deliveree ini melayani:

  • Angkat barang dari dalam rumah pindah
  • Masukkan barang ke armada
  • Kirim dengan aman
  • Bongkar sampai ke dalam rumah

Deliveree tidak melayani :

  • Kemas dan buka kemasan
  • Bungkus dan buka bungkusan
  • Taruh dan keluarkan dari kardus
  • Susun dan bongkar barang
  • Rekat barang atau perabotan


Pengalaman (Review) Menggunakan Deliveree untuk Pindahan

Nah setelah kamu download aplikasinya, begini tutorial order Deliveree Mobil Pick Up Kecil ala aku kemarin:

aplikasi kargo

cara menggunakan aplikasi deliveree

sewa kendaraan untuk pindah rumah

Selama aku pakai dua kali ini, supir dan kenek membantu dengan baik terkait bongkar muat barang-barang pindahan. Cara penataan di mobil box juga rapi dan safe. Datangnya juga on time.

Proses pembayaran juga mudah karena cash setelah proses pindahan selesai langsung ke driver. Aplikasinya juga mudah digunakan dan informatif. Aku belum pernah pakai CS sih, karena apikasi cukup mudah dipahami dan lancar.

Deliveree ini bisa di kota-kota besar. Di kota kamu ada juga nggak?

***

Nah begitulah Review Deliveree, Sewa Mobil Pick Up untuk Pindahan Terdekat ala Ibu di Balik Gawai. Semoga membantu ;)

ibu di balik gawai


Nurrahmah Widyawati
Seorang lifestyle blogger yang menulis tentang dunia perempuan, Ibu, parenting, pengasuhan anak, keluarga, review, hobi, food-travel dan kehidupan sehari-hari | Digital Illustrator :)

Related Posts

6 komentar

  1. Pindahan jadinya ga perlu bingung mau pake mobil jenis apa ya mb, apalagi dah ada aplikasinya, makin mudah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener banyak pilihannya pak, jadi nggak bingung lagi buat cari jasa angkat angkut dan pengiriman :)

      Hapus
  2. wah ini sih nyaman banget, kalau mau pindahan ga perlu bingung tinggal download aplikasi dan bisa pilih lewat aplikasinya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yes, nggak hanya pick up sih. Bisa disesuaikan jumlah barang ;)

      Hapus
  3. Aku juga susah banget cari day cream buat kulit berminyak dan berjerawat, kebanyakan malah bikin beruntusan dan nabung komedo huhu. Sebagai acne fighting kayaknya aku penasaran deh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kak Asti wkwkwk kok aku ngakak sih komen komedo di postingan Deliveree wakakaak ^^

      Hapus

Posting Komentar